Selasa, 27 Juli 2010

Barang Ekspor Murah Ala Pasar Ular

Pasti kalian yang tinggal di Jakarta udah enggak asing lagi yang namanya Pasar Ular, Knapa sih disebut pasar ular? apa aja sih yang ada disana? disebut pasar ular karena letaknya berdempetan lapaknya meliuk-liuk menyusuri lorong panjang seperti ular, di dalam pasar itu banyak orang berdagang baju, celana jeans, sepatu murah, ikat pinggang, arloji, parfume, sandal, tas, guci-guci keramik sampai barang-barang kebutuhan dapur. Uniknya, barang yang dibeli itu bisa berputar dimana-mana. Dari si A dijual kepada si B, lalu dijual lagi kepada C dan seterusnya bahkan kembali lagi kepada penjual pertama Seperti itulah sejarahnya dikarenakan sistem penjualannya berputar putar seperti ular makanya dinamakan Pasar Ular.

Berbagai macam merek terkenal ada disana, tapi kita harus jeli apabila membeli barang-barang disana harus bisa membedakan mana yang asli mana yang palsu. Masalah harga cukup murah pintar-pintar kita menawar misalkan sepatu sport yang pernah saya beli di mall harganya bisa mencapai 200-300 ribu rupiah tapi di pasar ular harganya hanya 100 ribu rupiah. Oh ya pasar ular ini ada 2 yang pertama pasar ular lama yang terletak di daerah pelumpang Jakarta Utara lalu yang kedua pasar ular baru yang terletak di daerah permai Jakarta Utara antara pasar ular lama dengan yang baru tidak terlalu jauh jaraknya .

Jangan lupa apabila berada di dalam pasar ini kita harus hati-hati terhadap dompet maupun barang berharga yang kita bawa karena kondisi pasar yang sangat ramai oleh pembeli takut-takut bisa kecopetan. Anda tertarik? selamat berbelanja

Sumber : http://www.kucingpersian.com

Temukan semuanya tentang Bisnis & Pasang Iklan : Iklan & Jasa - Iklan Baris & Iklan Gratis – Indonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar